Rabu, 22 Mei 2013

Share

Sejak papi sakit. sejak papi ga berdaya lagi untuk mencari nafkah. sejak papi ga mampu berdiri dan melakukan segala sesuatunya sendiri, everything has changed. Sebagai anak paling tua mungkin ini saatnya untuk membalas pengorbanan, cinta, dan jasa yang papi berikan untuk kami. Belum semuanya tapi pasti akan membuat papi bangga punya anak seperti gue.
Ada 2 hal yang paling gue utamakan di dunia ini. Keluarga & pendidikan. Papi, mama, chelsea & rino kenal gue dari kecil, jauh sebelum kalian mengenal gue saat ini. Bisa dibilang, mereka hidup gue. separuh tujuan perjalanan gue adalah milik mereka. Pendidikan, entah kenapa salah satu passion terbesar selain menjadi penulis, gue pengen banget melanjutkan pendidikan setara dengan insinyur, doktor, ilmuwan dll.. pengalaman adalah guru yang baik. tapi pendidikan adalah jendela terbaik. sejauh apapun pengalaman lo kalo ga punya ilmu yang banyak juga percuma. jadi orang pinter itu asyik loh, asyik diajak ngobrol, asyik diajak berdiskusi dan bonusnya punya banyak teman. asyik kan? :p

sayangnya, untuk saat ini fokus gue hanya satu yaitu keluarga. seperti diawal yang gue bilang, sejak papi sakit akhirnya gue yang menggantikan "tugas" seorang ayah sekarang. gue bekerja, mencari nafkah untuk membawa kehidupan masa depan yang lebih baik buat papi, mama, chelsea & rino. tapi sepertinya karena ini baru proses awal, tantangannya banyak banget. dan menyadarkan gue untuk lebih menghargai kerja keras seseorang. lebih menghargai apapun yang udah orang lain lakukan untuk gue. lebih menghargai waktu dan lebih menghargai uang. sama sekali ga bermaksud untuk memprioritaskan uang buat mendapatkan segalanya, tapi lebih kepada menggunakan uang untuk sesuatu yang lebih penting.

setiap orang punya masalahnya sendiri, demikian juga gue. mencari nafkah untuk diri sendiri jauh lebih gampang daripada untuk keluarga. kadang, secara fisik gue memang berada di kantor, tapi secara psikis pikiran gue suka bertanya: "apa yang harus gue lakukan buat papi, mama, chelsea & rino?" atau "gimana caranya menyelesaikan masalah ini?"
pendapatan gue di kantor ga seberapa dengan biaya kebutuhan gue dan keluarga. Puji Tuhan, gue punya tante dan om yang siap membantu gue kapan pun. salah satunya menjadi rekan bisnis mereka, kalo dihitung-hitung lumayan buat menambah penghasilan. gue juga punya usaha lain di bidang online shop. walaupun gue tau terlalu banyak online shop yang berjamur di jaman sekarang ini, tapi gak ada salahnya ikut bersaing bersama mereka yang telah membuka online shop lebih dulu. 

hasil dari usaha gue itu masih belum cukup untuk menutupi semuanya dan perlu ekstra kerja keras, disiplin dan serius ngerjainnya :p hasrat untuk membeli barang impian pun terpaksa gue tunda karena too many important thing than stuff that i want. itulah kenapa setiap kali beberapa temen dan sahabat bahkan saudara yang mengajak gue nonton, makan atau sekedar jalan selalu gue tolak. maaf banget ya, uang gue bukan buat gue doang. silahkan cari teman lain yang bisa mengeluarkan budget brapa pun untuk temenin lo pergi :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar